31 March 2012

2 Alasan Tolak Kenaikan BBM

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Alloh Subhanahu Wa Ta'ala karena BBM tidak jadi naik, meski keputusan pemerintah itu bunyinya "ditunda". Apapun itu, berarti untuk saat ini kenaikan BBM belum terjadi, dan saya berharap kenaikan BBM saat ini tidak terjadi. Dengan kuasa Alloh SWT, perjuangan mahasiswa, para wakil rakyat, sehingga menggerakkan pemerintah untuk menunda kenaikan BBM.

Saya menolak kenaikan BBM bukan tanpa alasan, dan hanya ikut-ikutan atau hanya iseng. Alasan saya menolak kenaikan BBM, sebagai rakyat yang tidak berpendidikan tinggi, tapi akan sangat mengerti apa yang akan dirasakan masyarakat, tetangga bahkan saya sendiri jika BBM jadi naik saat ini.

Sedikitnya ada 2 alasan yang saya akan kemukakan, yaitu sebagai berikut :

Pertama, Ekonomi rakyat belum baik atau masih lemah. Banyak buruh yang gajinya masih di bawah UMR dan perekonomian yang kurang berpihak kepada rakyat. Kenaikan BBM bisa berakibat bertambah melemahnya ekonomi masyarakat. Oleh karenanya saya sangat berharap ada pembenahan ekonomi sehingga lebih berpihak kepada rakyat.

Kedua, Efisiensi BBM belum maksimal. Kemacetan yang menjadi fenomena lalulintas kita saat ini adalah salah satu sebab belum efisiennya penggunaan BBM, juga subsidi BBM yang belum tepat sasaran. Ide untuk lebih memajukan transportasi umum kita, mungkin menjadi salah satu solusi yang baik.

Saya sengaja menggunakan kata belum untuk alasan diatas karena saya merasa optimis jika betul-betul ada niatan dari pemerintah untuk mensejahterakan rakyat, maka kenaikan BBM bukan lagi masalah. Mungkin rakyat akan dengan senang hati menerima keputusan pemerintah.

Wallahu'alam

Hasil Sidang Paripurna DPR tentang BBM 

 

21 March 2012

Cukup 2 alasan orang menyukai anda

Ingat seorang sahabat yang dirumahnya banyak sekali pajangan-pajangannya, pajangan disini adalah berupa piagam-piagam penghargaan, dan tidak sedikit piala kejuaraan dari tingkat kecamatan sampai provinsi bahkan nasional. Siapa sih yang tidak suka mempunyai sahabat yang berprestasi?, tentunya kita merasa bangga dengan sahabat kita yang berprestasi ini, atau mungkin juga jadi inspirasi supaya kita juga bisa berprestasi.
Terdorong dari rasa penasaran, kenapa sih orang yang berprestasi disukai banyak orang? Apakah ini hanya masalah keberuntungan, nasib baik, takdir?. Pasti ada ilmu yang bisa diambil dan dipelajari, yang kemudian diaplikasikan sehingga kita bisa seperti mereka.
Berikut ini masih berupa kesimpulan saya setelah memperhatikan sahabat-sahabat yang berprestasi, alasan mengapa mereka disukai orang, mungkin hanya dua yang pokok yaitu sebagai berikut :  
1.       Jujur
Jujur disini memiliki makna luas, benar perkataanya, perbuatanya sama dengan yang dikatakan, sehingga ujung-ujungnya dapat dipercaya. Kejujuran seseorang akan menarik perhatian, yang pada dasarnya manusia menyukai orang yang jujur, karena manusia mana yang mau dibohongi? Ketika anda dikenal jujur maka anda akan disukai banyak orang.
   
2.       Suka Memberi
Memberi dalam makna luas bukan hanya memberi traktiran makan atau uang, karena kebanggaan, inspirasi, motivasi juga adalah hal yang bisa kita berikan kepada orang lain, tentunya kebanggaan, inspirasi dan motivasi yang baik, sehingga berpengaruh baik pula. Seperti sahabat saya diatas secara tidak langsung dia telah memberi saya kebanggaan, inspirasi dan motivasi sekaligus supaya saya bisa berprestasi.  

20 March 2012

Hal Yang Bisa Meningkatkan Kesehatan

Obat yang mujarab pasti hal yang paling diperlukan bagi yang sakit agar cepat sembuh, berapapun harganya kadang bukan lagi persoalan, yang penting terasa khasiatnya. Sekali tenggak langsung bisa beraktifitas seperti biasa, bekerja, berjalan-jalan kemanapun suka. Banyak yang kecewa karena obat yang dikonsumsi tidak kunjung menunjukan khasiatnya, masih dirasakan sakit, tapi jangan sampai putus asa, pasti bisa diperbaiki. Caranya lihatlah beberapa kemungkinan, mungkin dosis yang kurang, mungkin dibutuhkan obat pendukung, mungkin cara minum yang kurang disiplin.
Di sini saya bukan ingin membuat resep tentang obat suatu penyakit seperti seorang dokter, tapi mungkin sebuah suplemen dalam menjalani kehidupan agar lebih sehat. Dibawah ini adalah hal yang bisa meningkatkan kesehatan kita dalam menjalani hidup :
1.       Selalu Bersyukur
Bersyukur bukan berarti hanya mengucapkan “Alhamdulillah, Segala puji bagi Alloh” tapi juga mengingat kembali apa yang telah didapat, hal berharga yang masih ada dalam genggaman, hal tak ternilai dengan harta yang dianugerahkan kepada kita. Hal ini bisa menentramkan fikiran, mengurangi stress.

2.       Berprasangka baik
Melihat sesuatu dengan kacamata kebaikan, “Ambil yang baik dan silahkan buang jauh-jauh yang jelek”. Sama halnya dengan bersyukur hal ini juga bisa menenangkan fikiran dan mengurangi stress, karena segala sesuatunya insyaAlloh sudah diatur oleh Alloh dan kita hanya bisa berusaha sesuai dengan kemampuan yang kita bisa.

3.       Senyum dan Salam
Memberi sesuatu tak harus berupa materi, ucapan yang baik, dan wajah yang ceria kadang lebih berarti dari pada memberi materi atau barang berharga dengan muka cemberut dan kata-kata kasar. Semoga kita bisa memberi lebih dari pada senyum dan ucapan salam saja di lain kesempatan. yang jelas senyum dan salam adalah awal yang baik.

19 March 2012

Usaha Kecil Untuk Menjalin Ikatan Hati

Kalau diibaratkan bedanya hitam dan putih itu seperti terang dan gelap, bedanya gula dan garam itu seperti senyum dan cemberut, kalau bedanya saya dengan dia kira-kira seperti apa ya?, tapi yang jelas ada saja pembeda antara yang satu dengan yang lainnya. Harus disadari dan dimaklumi kalau perbedaan adalah hal yang lumrah bukan rahasia dan tabu untuk dikemukakan, dan memang segala sesuatu di dunia berpasangan yang notabene keduanya berbeda.

Ada kesamaan yang menyatukan, dan itu adalah ikatan yang abadi yaitu ikatan hati, kedua insan yang meski berbeda bisa menyatu karena adanya ikatan itu. Dengan ikatan itu mereka tidak berselisih karena perbedaan, dengan ikatan itu timbul rasa saling memahami satu sama lain, ujung-ujungnya saling melengkapi. Maka memohonlah kepada Alloh untuk mengikatkan hati-hati kita dengan orang disekitar kita, karena meski begitu banyaknya perbedaan dengan izin Alloh semuanya akan menyatu.

Saya mencoba menuliskan usaha kecil yang bisa dilakukan untuk membuat ikatan hati itu terjalin, semoga bermanfaat, usaha kecil itu diantaranya :

1. Selalu mendo'akan kebaikan untuk saudara, orang yang dekat disekitar kita. Hal kecil ini jika rutin dilakukan InsyaAlloh akan berefek luarbiasa.

2. Berusaha untuk bisa memberi sesuatu, meski hal itu kecil. Bisa dimisalkan meski itu hanya sebuah senyuman atau ucapan salam.

3. Selalu mengingat kebaikan-kebaikan saudara dan orang terdekat kita, meski itu sudah lama terjadi.

Saya sarankan usaha kecil ini bisa diagendakan setiap hari, sehingga ikatan itu disamping bisa terjalin dengan baik juga bisa memperkuat ikatan yang sudah ada.

Wallau'alam..

12 March 2012

Targetan 1 Tahun

Ingat ketika ada wawancara kerja, saya ditanya tentang targetan setahun atau dua tahun kedepan, lalu saya menjawab dengan mantap kalau tahun ini saya menargetkan untuk kuliah, dan tahun kedua saya sudah nikah. Dua targetan yang standar dan rata-rata, tapi bagi saya itu sangat berarti. Kuliah saya jadikan targetan tahun ini agar ilmu saya bertambah lebih cepat, karena lingkungan akan menentukan akan jadi apa kita nanti, kuliahan saya angap lingkungan kondusif  karena disana memiliki tradisi keilmuan yang kental agar saya terpacu untuk meningkatkan keilmuan saya, gelar adalah nomor dua.

11 March 2012

Ada yang aneh dengan settingan template atau apa ya?

Saat ini saya merasa ada yang aneh dengan blogku dan sebagian blog teman yang aku kunjungi, setiap saya klik untuk melihat postingan selengkapnya mendadak layar blank, browser yang saya pakai menunjukan sedang loading tapi gak beres-beres, ini menurut saya aneh.

Terasa merepotkan kalau mau berkomentar, terpaksa harus klik stop loading. Pertama kali saya alami ketika mengecek postingan sendiri, saya mengira kalau ada yang salah dengan setingan template, tapi ketika diutak atikpun masih sama saja, dan ketika berkunjung ke salah satu blog teman hal yang sama terjadi, layar blank loading terus.

Kepada teman-teman blogger kira-kira apa ya yang salah? saat ini template saya sudah saya ubah ke template klasik tapi tetep loading ketika klik posting selengkapnya. 

10 March 2012

Anak dan Ibu yang Solehah

Hubungan ibu dan anak sholeh... Suatu sore, seorang anak menghampiri Ibu nya didapur Dia menyerahkan selembar kertas yang telah di tulisnya.... setelah sang Ibu mengeringkan tangannya Dia pun membacatulisan itu... dan inilah isinya:

 ~Untuk memotong Rumput.... 2 Dinar
~Untukmembersihkan kamar tidur minggu depan ini.... 1 Dinar
~Untuk pergi ke toko disuruh Ibu.... 1 dinar
~Untuk menjaga adik waktu ibu belanja ....1 Dinar
~Untuk membuang sampah... 1 Dinar
~Untuk nilai bagus..... 3 Dinar
~Untuk menyapu Halaman.... 1 Dinar
~Jadi hutang Ibu........ 9 Dinar

Sang Ibu memandangi anaknya dengan penuh Harap.. Berbagai Kenangan terlintas dalam benak Sang Ibu.... Lalu Dia mengambil pulpen membalikkan kertas Dan inilah Tulisannya:

 ~Untuk Sembilan bulan Ibu mengandung kamu.... Gratis
~Untuk semua malam ibu mendoakan kamu.... Gratis
~Untuk semua saat susah dan airmata dalam mengurus kamu.... Gratis
~Untuk semua mainan, makanan, dan baju.... Gratis Anak ku....
Kalau Kamu menjumlahkan semuanya Akan kamu dapati bahwa harga Cinta Ibu....... GRATIS

Seusai membaca apa yang ditulis ibunya sang anak pun berlinang Air mata dan menatap wajah Ibunya Kemudian Dia mengambil pulpen dan menulis sebuah kata_ kata dengan huruf_huruf besar.....

"L U N A S"

Sebuah cerita yang menarik menurut saya, seorang anak kadang itungan terhadap apa-apa yang dilakukan saat membantu ibunya (mungkin termasuk saya), tapi setelah membaca cerita ini mungkin saya harus segera melupakan itungan itu yang sangat tidak sebanding dengan jasa-jasa dan kasih sayang yang dicurahkan ibunda tercinta.   

Sumber : http://my.opera.com/arieftewe/blog/2011/01/07/ibu-dan-anak-sholeh

   

09 March 2012

Kritisi Kenaikan BBM

Masalah itu akan terus terulang terus dan terus, selama masalah ditangani bukan dengan ilmu, masih mendahulukan kepentingan sesaat atau nafsunya. Nafsu kepentingan sesaat saat ini begitu jadi trend, demi popularitas, demi prestise, demi jabatan, demi keuntungan materi segala upaya dilakukan, sehingga budaya keilmuan menjadi dikesampingkan. Akibat yang muncul ketika nafsu kepentingan didahulukan dan ilmu dikesampingkan adalah timbulnya kerusakan-kerusakan bahkan kehancuran. "Jika masalah diserahkan kepada yang bukan ahlinya (yang memiliki ilmu tentang bidang yang dihadapi) maka tunggulah kehancurannya", perkataan ini diucapkan 15 abad yang lalu dan telah banyak buktinya yang membenarkan perkataan itu.

Kenaikan BBM sudah dijadikan pilihan pemerintah dan rakyat kecil mungkin hanya bisa pasrah dan menerima BLT per bulan Rp. 150 ribu itupun katanya hanya untuk 9 bulan,  seandainya rakyat melalui wakil-wakilnya disenayan hanya berdiam diri. Kenaikan BBM adalah hal yang sudah beberapa kali dilakukan pemerintah saat ini, dengan berbagai alasan dan argumen.

Saya merasa perlu berfikir kritis, melihat kondisi jalanan atau lalulintas, saat ini begitu banyak kendaraan bermotor, bahkan jalanan di kota-kota pun hampir setiap hari padat bahkan macet, sungguh ini pemborosan BBM yang terang-terangan yang dibiarkan pemerintah. Saya merasa wewenang pemerintah begitu lemah sehingga untuk mengatur penggunaan BBM saja tidak mampu, lalu kemudian malah membuat masalah menjadi rumit dengan menaikan BBM, yang dampaknya bukan hanya untuk yang mempunyai kendaraan bermotor, dipastikan harga sembako bagi rakyat kecil dipastikan naik.

Nafsu Kepentingan atau Ilmu, manakah yang akan anda pilih, wahai penguasa?       

08 March 2012

Ketika Keikhlasan Jadi Alasan

Setiap manusia pasti berbeda dalam segi kemampuan dan minatnya dalam bekerja dan berusaha, dari segi penampilan pun tidak mungkin ada yang sama antara manusia satu dan lainnya, meski mereka kembar identik. Perbedaan itu adalah bukti kekuasaan penciptaan Alloh yang maha pencipta dan maha kuasa. Untungnya sebagian besar perbedaan itu dijadikan saling melengkapi, meski ada yang menjadikan perbedaan itu alat untuk memusuhi dan menjatuhkan bahkan melenyapkan.

Terlepas dari segala perbedaan yang ada, ada satu kesamaan dalam hal perintah yang diemban setiap manusia yaitu beribadah, ibadah bukan hanya berbentuk ibadah ritual semata yang berarti sempit, tapi ibadah yang berarti luas meliputi bekerja dan berusaha untuk bisa bermanfaat bagi sesama manusia, yang demikian adalah perintah dari Alloh SWT.

Kemampuan setiap manusia berbeda seperti yang sudah disinggung, maka mereka bebas melakukan atau melaksanakan perintah Alloh sesuai dengan batas kemampuannya. Namun ada yang salah, jika ada yang menunda pekerjaan atau usaha kebaikan hanya karena takut tidak ikhlas atau bukan karena Alloh, itu alasan yang dibuat-buat, mungkin karena malas atau memang tidak mampu. Mengenai ikhlas bisa kita belajar dan mengusahakannya sesudah bekerja dan berusaha. Saat ini saatnya mendahulukan bekerja dan berusaha, untuk keikhlasan kita serahkan kepada Alloh SWT.

Hanya Alloh yang maha mengetahui..

07 March 2012

Semangat Merah Putih

Ingat kembali dengan bendera kebangsaan negara kita tercinta, simple tapi bermakna dalam, sang merah putih, merah diatas dan putih dibawahnya. Bermakna dalam karena mempunyai banyak filosofi, Merah bermakna berani dan putih bermakna suci, atau Merah melambangkan raga manusia dan putih melambangkan jiwa manusia. Ditinjau dari segi sejarah, sejak dahulu kala kedua warna merah dan putih mengandung makna yang suci. Warna merah mirip dengan warna gula jawa/gula aren dan warna putih mirip dengan warna nasi. Kedua bahan ini adalah bahan utama dalam masakan Indonesia, terutama di pulau Jawa. Ketika Kerajaan Majapahit berjaya di Nusantara, warna panji-panji yang digunakan adalah merah dan putih (umbul-umbul abang putih). Apakah itu tidak membuat kita bangga dengan sang merah putih?.

Meski ada juga bendera negara lain yang hampir sama seperti Monako, singapura dan polandia. Warna boleh sama, tapi pemaknaan dan sejarahnya pasti berbeda. Sang merah putih resmi dikibarkan dan diperkenalkan kepada dunia pada tanggal 17 Agustus 1945, tepatnya saat Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, sejak itu sang merah putih mulai dikibarkan dari sabang sampai merauke.

Hari ini, ada yang hilang, dimana sang merah putih hanya sebatas simbol, semangatnya telah redup atau hilang sama sekali, ditelan kasus-kasus korupsi dan ketidak adilan. Keberanian untuk membela yang benar telah hilang dan kesucian jiwanya telah musnah ditelan angkara murka. Keadaan ini sungguh memilukan.

Meskipun demikian bukan saatnya menyerah dan kalah, harapan itu akan selalu ada, perubahan itu bisa dimulai dari diri-diri kita, mulai dengan menanam kembali semangat itu dengan penuh kesungguhan. Dengan keberanian membela yang benar dan mensucikan jiwa-jiwa kita dari angkara murka, kejayaan indonesia hanya masalah waktu.

Keberanian itu bisa dimiliki dan kesucian itu bisa kembali jika kita sungguh-sungguh, mulailah dengan diri sendiri kemudian dengan hal yang ada disekitar kita, saya percaya semangat merah putih akan bisa berkibar kembali.

Referensi : http://id.wikipedia.org/wiki/Bendera_Indonesia

06 March 2012

Sikap Yang Harus Selalu Dijaga

Seperti halnya tanaman yang ada di kebun atau ladang, seorang petani yang ingin tanamannya tumbuh subur dan berbuah, perlu melakukan beberapa hal disamping dipupuk dan diairi, hal itu adalah menjaga tanaman dari hama perusak.

Begitu juga diri kita, bisa diibaratkan kebun atau ladang yang disana ada tanaman, tanaman itu bisa tumbuh subur dan berbuah asal dipelihara dengan benar, tanaman itu namanya bukan lagi bernama padi atau jagung, tanaman itu bernama sikap, sikap itu bisa tumbuh subur dan berbuah, subur artinya tidak pernah mati atau hilang dalam diri kita, berbuah artinya bermanfaat bagi lingkungan kita.

Sikap yang harus selalu dijaga dalam diri kita agar bisa subur dan berbuah seperti yang kita harapkan yaitu :

1. Syukur

2. Sabar

3. Jujur

4. Ikhlas

5. Dermawan

6. Rendah hati

7. Mudah memaafkan

Semoga kita termasuk manusia yang selalu berusaha memelihara ke 7 sikap ini sehingga kita bisa bermanfaat bagi lingkungan kita, yang artinya kita sudah bisa berbuah.

04 March 2012

Organisasi

Dalam organisasi evaluasi sangat diperlukan, ini bertujuan untuk mengukur sudah sejauh mana pencapaian visi dan misi organisasi. Dalam kamus bahasa indonesia organisasi adalah kesatuan yg terdiri atas bagian-bagian, perkumpulan untuk tujuan tertentu atau kelompok kerja sama antara orang-orang yg diadakan untuk mencapai tujuan bersama. Tujuan organisasi biasanya tertuang dalam visi dan misi.

Dalam kumpulan/kesatuan saja perlu ada tujuan, begitu juga dengan personal/individunya harus juga punya tujuan yaitu salah satunya mensukseskan tujuan yang akan dicapai dengan semaksimal mungkin. Biasanya dalam organisasi yang mempunyai visi dan misi yang baik, disana akan berkumpul orang-orang yang baik, tapi dalam kenyataannya semua harus melalui proses dan dalam proses itu akan ada saja oknum yang mencoba menyimpang dari tujuan, ini adalah sesuatu yang selalu bisa terjadi, dan harus segera diluruskan.